Semangat Gotong Royong! Personel Babinsa Koramil 1418-05/Kalumpang Bersama Masyarakat Bersihkan saluran air”

    Semangat Gotong Royong! Personel Babinsa Koramil 1418-05/Kalumpang Bersama Masyarakat Bersihkan saluran air”

    Mamuju - Semangat gotong royong kembali terlihat dalam aksi bersih-bersih yang dilakukan oleh anggota Babinsa Koramil 1418-05/Kalumpang, Kodim 1418/Mamuju, bersama Masyarakat Mamuju dan masyarakat setempat. Mereka bergotong-royong melaksanakan Penggalian Saluran Air Sepanjang 200 Meter yang berlokasikan di Dusun Mao Desa Battuada Kec. Bonehau Kab. Mamuju, Kabupaten Mamuju. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mengantisipasi terjadinya bencana banjir dan munculnya wabah penyakit di wilayah Kodim 1418/Mamuju pada Sabtu (4/5/2024).

    Letkol Inf Andik Siswanto, S.I.P, M.I.Pol, Dandim 1418/Mamuju, menekankan pentingnya kegiatan penggalian saluran air ini untuk mencegah potensi banjir dan wabah penyakit. "Kami sangat mengapresiasi peran aktif para Babinsa Koramil 1418-05/Kalumpang yang turut berkontribusi dalam mewujudkan semboyan Kasad, yakni 'TNI AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI', " ujarnya.

    "Diharapkan, melalui kegiatan ini, kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dapat meningkat. Langkah ini menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam upaya pencegahan terhadap potensi wabah penyakit, " tambahnya.

    Aksi gotong royong ini tidak hanya membenahi lingkungan, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI, Masyarakat, dan masyarakat setempat. Kebersamaan ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi komunitas lainnya untuk turut serta dalam menjaga kebersihan lingkungan demi kesejahteraan bersama.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Cegah Banjir Dan Penyebaran Wabah Penyakit,...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Sasaran Selesai Sesuai Harapan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Antisipasi Banjir dan Penyakit, Babinsa Kodim Mamuju Laksanakan Pembersihan Selokan dan Jalan di Desa Pasabbu*
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Hendri Kampai: Menelusuri Dunia Search Engine Optimization (SEO)
    Babinsa Kodim Mamasa Bersama anak sekolah Gotong Royong Bersihkan Saluran Air yang tertimbun Tanah
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri

    Tags